Transaksi Mencurigakan, Polisi Bentuk Timsus Usut 256 Rekening Panji Gumilang!

Published: 07 July 2023
on channel: Kompas TV Kediri
53,070
287

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bareskrim Polri membentuk tim khusus untuk menelusuri transaksi mencurigakan dalam ratusan rekening milik Pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun Panji Gumilang serta rekening milik Al Zaytun.

Pusat Pelaporan Dan Analisis Transaksi Keuangan memblokir 256 rekening diduga milik Pemimpin Pondok Pesantren Al Zaytun, Panji Gumilang yang terdaftar dengan 6 nama yang berbeda.

Pemblokiran rekening untuk memeriksa ada tidaknya unsur pidana yang terkait dengan rekening milik Panji Gumilang.

Sebelumnya, temuan 256 rekening milik panji awalnya diungkap oleh Menko Polhukam Mahfud MD.

Mahfud menyebut ada 256 rekening atas nama Panji Gumilang, dan 33 rekening atas nama Pondok Pesantren Al Zaytun, yang sedang dianalisis PPATK karena traksaksinya dinilai mencurigakan.

Sebelumnya Pimpinan Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang sempat diperiksa polisi dalam kasus dugaan penistaan agama.


Watch video Transaksi Mencurigakan, Polisi Bentuk Timsus Usut 256 Rekening Panji Gumilang! online, duration hours minute second in high quality that is uploaded to the channel Kompas TV Kediri 07 July 2023. Share the link to the video on social media so that your subscribers and friends will also watch this video. This video clip has been viewed 53,070 times and liked it 287 visitors.